Cara Bermain Harvest Moon Back To Nature di PC


   
   Harvest Moon Back to Nature, apakah masih ada yang mengenal game keluaran dari Natsume ini ? wah banyak pastinya karena pasti mengingat masa lalu kamu saat main ini :D . Apakah kamu masih ingin memainkan game ini ?? pasti iya tapi sayangnya Playstation 1 kamu telah rusak dan tidak bisa dimainkan lagi :'(,, Eiiittss  tenang aja tanpa PS1 kamu itu kamu dapat bermain tapi harus memiliki PC terlebih dahulu :D, wah gimana bisa ?? bisa lah mau tau caranya ?? yuk ikut saya :)

BAHAN YANG DIPERLUKAN :
Sebelum masuk tahap Installation pastinya kita harus punya bahanya terlebih dahulu, kalo tidak ada bahan bagaimana bisa main ? :O . Ini dia daftar BAHAN + LINK untuk tahap installasi nanti :

1. EPSXE (Emulator Playstation 1)


Apakah ini penting ?? nah ini justru hal yang paling terpenting untuk menjalankan Harvest Moon nantinya, yuk download dulu yuk, ini dia linknya :



2. HARVEST MOON BACK TO NATURE MASTER GAME


Nah, dari emulator kita beralih ke Master Game nya, untuk menjalankan Harvest Moon kita perlu mendownloadnya, lho kok download ?? tapi digambar kaset, hehehe tenang emang kok aslinya dari kaset tapi udah di Compressed jadi Iso. Oh gitu, oke kita langsung download aja ya (oh iya ini bahasa indonesia kok :D )


TUTORIAL PEMASANGAN :
Nah, pastikan bahan-bahan semua sudah terdownload jangan sampe ada yang tertinggal yak :D. Tahap selanjutnya yaitu tutorial pemasangan, bagaimana ? yuk langsung aja tanpa ada basa-basi.

1). Ekstrak "EPSXE 1.70" yang kamu download tadi kemana aja (recommended saya taruh saja di direktori C:)

2). Jika sudah terekstrak, buka folder epsxe 1.70 dan jalankan "ePSXe.exe"

3). Nanti akan keluar tab setup untuk menconfig pengaturan EPSXE tersebut.

4). Klik "Config>>"


5). Lalu akan keluar tab "Configuring the Bios", disarankan sesuai tabnya pilihlah bios
    "scph1001 - USA" disitu ada dua pilih aja salah satu terserah dan lalu klik "Next>>"


6). Setelah itu akan keluar tab "Configuring the Video", saran saya pilih lah "Pete's D3D Driver 1.77"
    JANGAN KLIK NEXT Dahulu !! klik config terlebih dahulu lalu setelah itu akan keluar tab pengaturan.


7). Untuk VGA dan prosesor yang rendah disarankan "Texture Quality" ubah jadi 
    "R4G4B4A4 - Fast, but less colorful" dan hilangkan tanda centang pada kolom "Use FPS Limit"
    Centang pada kolom "Unfiltered framebuffer updates" dan jangan lupa Dekstop Resulotion
    ganti jadi "320x240"


8). Untuk VGA dan prosesor yang telah disarankan atau lebih tinggi sebaiknya tinggal mengubah
    Dekstop Resolution sesuai resolusi yang kamu inginkan.

9). Jika sudah klik OK dan klik "Next>>"


10). Setelah itu akan muncul tab "Configuring the Sound", pilih yang pertama yaitu 
     "ePSXe SPU Core 1.7.0", dan klik "Next>>"


11). Setelah itu akan muncul tab "Configuring the Cdrom", pilih yang pertama yaitu
     "ePSXe CDR WNT /W2K core 1.7.0", dan klik "Next>>"


12). Setelah itu akan muncul tab "Configuring the Pads", pilih yang "Controller 1",setelah
     itu kamu akan disuruh mengatur tombol-tombol yang akan dimainkan nantinya", jika sudah
     Klik ok dan klik lagi "Next>>"


13). Dan SELESAI di pengaturan ini, Silahkan klik "Done"

Untuk memainkan Harvest moon tinggal buka "ePSXe.exe" lalu klik file >> Run Iso lalu cari Master game yang tadi kamu  download. Usahakan ekstrak dulu dan taruh sesuka hati mu dan jalankan. TARAA Kamu siap bermain Game Masa lalu :D hehehe.


Cara Bermain Harvest Moon Back To Nature di PC Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

1 comments:

  1. Wahh makasih banget gan, tinggalin jejak aja dulu deh :)

    ReplyDelete

Silahkan tinggalkan komentar anda jika ada link yang rusak atau sebagainya

Popular Posts